- Suatu kali, seorang fans yang sedang hamil dan membawa anak berusia 4 bulan, berada di antara kerumunan orang yang sedang berdiri, dan ketika Young Saeng melihatnya, ia menyadari bahwa tidak mudah bagi wanita itu untuk berdiri di sana di antara para fans. Ia meminta sekuriti untuk mengawal wanita tersebut ke tempat yang lebih aman, yaitu ke salah satu tempat duduk VIP!
- Ada seorang fans yang adu mulut dengan sekuriti. Penyebabnya, fans tersebut mengambil gambar dengan menggunakan kamera pribadi/ponsel yang tidak diperbolehkan. Namun, fans masih mengambil gambar SS501 yang saat itu sedang berada di panggung dan sekuriti tersebut datang kepadanya dan membanting ponsel fans tersebut. Jung Min membelikan ponsel yang baru bagi fans itu, dan fans tersebut menyebutkan bahwa ponsel yang diberikan Jung Min lebih bagus dari milik sebelumnya dan ia menjadi terdiam. (kayaknya fans ini tidak menyangka kalau Jung Min membelikannya ponsel yang baru. huaaaahhh… sumpah, iri banget banget)
- Sewaktu konser mereka di Thailand, ada seorang fans yang menjalani transplantasi ginjal dan sangat ingin bertemu dengan SS501. Karena ada beberapa komplikasi dengan ginjalnya, teman dari fans ini menulis surat untuk leader tentang keinginan temannya tersebut dan memberikan itu kepada Kyu Jong dam Kyu Jong membantu untuk menyampaikan surat tersebut untuk leader. Leader membaca surat tersebut dan mengirimkan hadiah buat fans itu.
- Ketika Triple S disalahkan karena melempar lightstick ke SNSD sewaktu mereka performance, Leader dan Jung Min membela fans merea dan berkata, “
Hijau adalah sebuah warna, warna itu dapat mewakili apapun, sehingga jangan menyalahkan fans kami karena mereka berbagi cinta kepada semua artis dan menghormati mereka bahkan untuk artis yang mereka tidak sukai.”
- Di siaran Young Street Radio, Jung Min dan Kyu Jong menyebutkan bahwa mereka akan membelikan makanan untuk para fans mereka yang sedang menunggu diluar stasiun radio. Mereka benar-benar membelikannya.
- Ketika SS501 sedak sibuk bekerja untuk mempersiapkan diri mereka di performance hari berikutnya di Music Bank, sekelompok fans berada di luar dan tidak mempedulikan hujan deras, SS501 mencoba untuk mencari-cari sesuatu yang dapat menutupi para fans mereka agar tidak kehujanan.
- Ketika 2006 MKMF ada beberapa anggota triple S yang tidak bisa masuk stadion karena para tim sekuriti, leader kemudian berbicara dengan geram mengatakan, “Cuaca sangat dingin, mengapa kalian (tim sekuriti) terus-menerus tidak membolehkan fans kami masuk?”
- Leader selalu mengatakan bahwa surat-surat yang tulus dan indah yang dibuat oleh fans lebih berarti dan lebih mahal dibandingkan dengan bahan material yang mahal.
- Young Saeng suka menyebut para fansnya sebagai ‘babies’ nya dari waktu ke waktu, dan Kyu Jong menyebut fans mereka ‘pretties’.
- Beberapa fans menunggu di depan rumah Baby Jun sampai tengah malam dan ketika itu bus terakhir telah lewat. Baby Jun khawatir bahwa saat itu benar-benar tidak aman bagi para fans untuk pulang larut malam sehingga ia membawa mereka ke sauna yang buka sepanjang malam.
- Ketika SS501 diberikan surat oleh seorang fans yang bertanya, apakah mereka bisa datang ke pesta ulang tahunya yang ke-18, SS501 mengirimkan surat dan kue besar serta meminta maaf kepadanya dan juga mengirim video dimana mereka bernyanyi ‘Happy Birthday’ serta 4 lagu mereka. Mereka juga melakukan dance ketika menyanyikannya. SS501 minta maaf karena tidak bisa datang yang disebabkan jadwal mereka.
- Mencintai kami dan juga peduli, leader memposting hal ini tahun lalu dimana ia juga mengatakan
“Saya telah memberitahukan hal ini kepada kalian sebelumnya, benarkan?” Saya akan melindungi kalian semua…
- SS501 menghabiskan waktu mereka dengan para fans mereka selama di pulau Jeju. Mereka memberikan hal itu sebagai sebuah hadiah untuk para fans dan mereka juga menghabiskan satu malam bersama para fans mereka.
- Ketika seseorang bertanya kepada leader mengenai hal apa yang mereka inginkan sebagai hadiah dari fans, ia mengatakan bahwa “Hal-hal yang kita inginkan, yaitu agar fans tidak perlu membelikan kami hadiah karena kami akan membelinya sendiri” (maksudnya: bahwa fans tidak perlu menghabiskan banyak uang untuk membeli barang-barang bagi mereka).
- Prince Young Saeng dikatakan bahwa ketika ia berdoa di malam hari, ia selalu meminta Tuhan untuk melindungi para fansnya. Kyu Jong mengatakan bahwa hal tersebut adalah benar, karena ia pernah melihatnya beberapa kali dan selalu menatap Young Saeng ketika ia berdoa.
- Jung Min dan Kyu Jong mendengar bahwa salah satu fans mereka tidak mampu untuk melanjutkan studinya karena kendala biaya. Maka mereka bedua mengumpulkan uang mereka dan membayar biaya pendidikan untuk fans tersebut.
- Ketika seorang fans menangis dalam acara tanda tangan SS501 dan setelah jabat tangan dengan Baby Jun, lalu Baby Jun berdiri dan membantu fans itu menghapus airmatanya.
- MKMF mengadakan suatu poling melalui ponsel, Jung Min mengatakan bahwa mereka (SS501) tidak memerlukan award dan mengatakan kepada para fans agar mereka tidak membuang-buang uang untuk memilih mereka.
- Leader mengatakan bahwa bukan tugas Triple S untuk melindungi mereka, namun sebaliknya itu adalah tugas SS501 untuk melindungi para fans mereka.
* They really have a big and kind heart for everyone specially for their fans…
SS501 & TRIPLE S will always be together, forever^^ I’m so proud to be a Triple S
Tidak ada komentar:
Posting Komentar